SOSIALISASI KURIKULUM OBE (OUTCAME BASE LEARNING) OLEH PROF ACHMADI

Universitas Maarif Hasyim Latif mengadakan acara sosialisasi kurikulum Outcome-Based Education (OBE) yang dihadiri oleh Dekan dan Kepala Program Studi di lingkungan Universitas Maarif Hasyim Latif Sidoarjo. Acara yang berlangsung di Ruang Rapat Rektorat ini bertujuan untuk memperkenalkan konsep OBE sebagai pendekatan pembelajaran yang berfokus pada hasil dan kompetensi lulusan.

Rektor Universitas Maarif Hasyim Latif, dr. Hidayatullah, Sp.N, dalam sambutannya menjelaskan pentingnya kurikulum OBE dalam meningkatkan kualitas pendidikan tinggi. “Dengan menerapkan OBE, kita tidak hanya mencetak lulusan yang siap kerja, tetapi juga yang memiliki kemampuan beradaptasi dan berinovasi di tengah perkembangan zaman,” ujarnya.

Sosialisasi ini juga menghadirkan narasumber yang ahli dalam bidang pendidikan yang menjelaskan langkah-langkah implementasi kurikulum OBE Prof. Dr. Ir. Achmadi Susilo, M.S. Dalam pemaparan tersebut, dijelaskan bahwa OBE menekankan pengukuran capaian pembelajaran yang jelas dan terukur, sehingga mahasiswa dapat mengetahui kompetensi yang harus dicapai selama proses belajar.

Acara sosialisasi diakhiri dengan sesi tanya jawab yang interaktif, di mana Dekan dan Kaprodi dapat mengajukan berbagai pertanyaan terkait implementasi kurikulum OBE di masing-masing program studi.

Dengan sosialisasi ini, diharapkan seluruh civitas akademika Universitas Maarif Hasyim Latif dapat memahami dan mendukung penerapan kurikulum OBE, sehingga dapat menghasilkan lulusan yang kompetitif dan siap menghadapi tantangan global.